Pusaka andalan pangeran Arya Penangsang yang awalnya
dimiliki Jaffar Sodiq atau Sunan Kudus. Pusaka tersebut dinilai menyimpan
misteri, karena sejarah keris setan kober terputus sepeninggal Aryo Penangsang.
Dalam Babad Tanah Jawi juga tidak menyinggungnya, usai peristiwa tersebut.
Teks-teks sejarah juga tidak ada
yang menuliskan keberadaan pusaka keris brongot setan kober yang dikenal milik
Sunan Kudus, usai cerita Danang Sutawijaya Vs Arya Penangsang habis diceritakan
Babad Tanah Jawa. Untuk menelusuri dan membongkar jejak misteri sejarah keris
setan kober mencoba untuk wawancara dengan pegiat sejarah asal Pati, yaitu Joko
Wahyono dan Asip Kusuma Admaja.
Joko mengatakan, keris setan
kober itu bahasa kiasan atau dalam bahasa Jawa adalah pasemon. Artinya, bentuk
asli secara harfiah tidak ada. Bahasa "brongot setan kober" adalah
kiasan belaka atau bermakna konotatif.